Tentang Perusahaan
PT Hasta Resource Perkasa merupakan Kontraktor yang bergerak dibidang
pertambangan meliputi tambang terbuka dan tambang bawah tanah. PT Hasta Resource Perkasa berpengalaman dalam pengolahan dan pemrosesan komoditi mineral logam seperti biji besi, bauksit, nikel maupun komoditi tambang non logam seperti limestone, pasir dan batuan.
PT Hasta Resource Perkasa memiliki Ijin Usaha Jasa Pertambangan No. 03/1/IUJPPB/ PMA/2024 dari Menteri Investasi / Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Republik Indonesia tanggal 03 Mei 2024 memiliki Klasifikasi bidang usaha meliputi: Eksplorasi (Pemboran dan Manajemen), Konstruksi Pertambangan, Pengangkutan, Keselamatan Pertambangan, serta Penambangan.
PT Hasta Resource Perkasa selalu mengutamakan kepuasan pelanggan dengan menerapkan teknologi modern dalam proses pertambangan maupun pengolahan hasil pertambangan oleh tenaga ahli yang berkompeten serta penerapan prinsip kerja yang efektif dan efisien serta ramah lingkungan.